Minggu, 09 Januari 2011

contoh masalah ekonomi

Masalah ekonomi adalah masalah yang lekat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari. Mulai dari jual beli, tawar menawar, atau ekspor impor. Namun begitu, tidak semua kalangan bisa mengidentifikasi masalah ekonomi dengan mudah. Mereka umumnya sulit menuliskan, melukiskan, dan mengatakan apa yang sebetulnya telah dicerna pikiran. Berikut ini 10 contoh masalah ekonomi yang paling populer.

1. Kemiskinan

Ya, masalah ini selalu menghantui dari satu pemerintah ke pemerintah lainnya. Masalah kemiskinan tidak akan pernah tuntas dibahas karena akan terus menerus muncul. Dalam banyak buku literatur ekonomi bahkan disebut tujuan penting ilmu ekonomi ialah menghilangakan kemiskinan.

2. Kesejahteraan

Nah, ini lawan kata dari kemiskinan. Masalah ini tergolong populer dalam ekonomi karena pada hakikatnya manusia selalu ingin kaya, makmur, dan banyak uang. Semua itu tertuju pada satu kata : kesejahteraan.

3. Lapangan Pekerjaan

Masalah ini akan selalu krusial diselesaikan karena membengkaknya peminat kerja sedangkan lapangan pekerjaan kian menyempit. Eksesnya, postur ekonomi Indonesia didominasi 80% oleh sektor informal. Mereka umumnya bekerja sebagai pedagang kaki lima, usaha kecil menengah, dst.

4. Harga

Setiap perayaan hari besar keagamaan masalah ekonomi yang satu ini akan selalu muncul ke permukaan. Apalagi kalau menyangkut sembilan bahan pokok (sembako). Masyarakat sensitif sekali dengan masalah harga, apalagi ibu rumah tangga yang suka ngedumel kalau harga-harga sembako membumbung tinggi.

5. Profit

Ilmu ekonomi pasti selalu membahas masalah yang satu ini. Bagaimana kita mampu menaikkan laba dengan sekecil kecilnya modal. Itu adalah prinsip utama ekonomi.

6. Sistem Ekonomi

Sistem ekonomi pasti akan selalu beragam tiap negara. Sebut saja kapitalisme, sosialisme, mix (campuran), dsb. Namun, sekarang ini dunia disebut sebut memasuki fase non ideologis, dimana corak sistem ekonomi tersebut melebur menjadi satu.

7. Inflasi

Ya, bagi yang bergelut dengan lingkup makro akan terus berkutat dengan masalah yang satu ini. Secara sederhana inflasi bisa diartikan sebagai situasi dimana harga terus menerus mengalami kenaikan.

8. Pertumbuhan Ekonomi

Dari kacamata makro pertumbuhan ekonomu suatu negara mencerminkan menggeliatnya atau menurunnya situasi ekonomi suatu negara. Pertumbuhan ekonomi ini bisa dipandang dari aspek produk domestik bruto (PDB), total ekspor impor, dst.

9. Hutang

Berapa banyak sebuah negara memiliki utang? Bahkan ilmu ekonomi kontemporer mengenal istilah debt trap (perangkap hutang). Sebuah analisis masalah untuk mengetahui apakah negara pengutang tersebut telah terjerat ke dalam perangkap hutang.

10. Ekonomi Politik

Era sekarang ini ilmu ekonomi tidak bisa berdiri sendiri. Masalah ekonomi tidak bisa diselesaikan dengan memakai pandangan tunggal. Sebab itu politik terintegrasi untuk melihat permasalahan secara lebih luas dan dalam.

Perayaan Jerman

Perayaan Reunifikasi Jerman di Bremen

Perayaan 20 tahun reunifikasi Jerman dimulai di Bremen tanggal 3 Oktober dengan pesta rakyat. Presiden Christian Wulff memperingatkan, hari ini juga menjadi hari untuk merenungkan kembali sejarah.

Pada perayaan 20 tahun penyatuan Jerman yang jatuh tepat di akhir pekan ini (02-03/10) di Bremen ratusan ribu tamu juga ditunggu kedatangannya. Di tempat berlangsungnya pesta, perwakilan dari 16 negara bagian Jerman, Parlemen Bundestag serta Majelis Perwakilan Negara Bagian Bundesrat menampilkan diri.

Presiden Christian Wulff dalam perayaan reunifikasi Jerman di Bremen (03/10).Bildunterschrift: Großansicht des Bildes mit der Bildunterschrift: Presiden Christian Wulff dalam perayaan reunifikasi Jerman di Bremen (03/10).

Di samping itu, tuan rumah Bremen mengorganisir program hiburan yang beraneka ragam, antara lain kesenian kecil, olah raga, parade kapal dan sejumlah besar musik. Perayaan reunifikasi Jerman sesuai tradisi diadakan di negara bagian, yang sekarang mengetuai Bundesrat. Tahun ini, perayaan itu diadakan di negara bagian terkecil Jerman, yaitu Bremen.

Titik puncak perayaan adalah kebaktian oikumene di gereja St. Petri dan jamuan bersama Presiden Christian Wulff dan Kanselir Angela Merkel. Pada kesempatan itu Wulff akan membacakan pidato kenegaraannya yang pertama.

"Perubahan Mendasar"

Kanselir Angela Merkel berjabat tangan dengan warga yang hadir dalam perayaan di Bremen (03/10).Bildunterschrift: Großansicht des Bildes mit der Bildunterschrift: Kanselir Angela Merkel berjabat tangan dengan warga yang hadir dalam perayaan di Bremen (03/10).

Kunjungan Wulff di Bremen juga akan digunakannya untuk "membagi kegembiraan atas reunifikasi Jerman dalam perdamaian dan kebebasan" bersama rakyat dan para tamu. Demikian dikatakan Wulff. Ia menambakan juga, 20 tahun penyatuan Jerman adalah alasan untuk bersuka-cita, tetapi juga untuk merenungkan kembali sejarah. Perubahan yang dialami Jerman setelah penyatuan sangat besar dan mendasar, terutama di Jerman Timur atau DDR.

Tetapi bukan di daerah itu saja. Di bagian-bagian lain Jerman hidup juga mengalami perubahan sangat besar, demikian Wulff. "Pola kebudayaan baru dan pola hidup baru, fleksibilitas dalam hal pekerjaan dan perubahan demografis menuntut kita dan menjadi alasan bagi kita untuk memikirkan kehidupan kita bersama," demikian dikatakan Presiden Christian Wulff.

Bersama dan Tidak Terpisah Barat-Timur

Kanselir Angela Merkel juga memuji "prestasi bersama" warga Jerman di Barat dan Timur. Hanya dengan cara itu, "kita dapat berhasil membangun dengan cepat daerah bekas Jerman Timur dan membentuk Jerman sehingga menjadi negara yang dihormati di dunia," demikian dikatakan Merkel dalam rekaman video yang disebarluaskan Sabtu kemarin (02/10).

Dalam perayaan di Bremen (03/10) juga hadir ribuan warga.Bildunterschrift: Dalam perayaan di Bremen (03/10) juga hadir ribuan warga.

Orang-orang muda tidak merasakan lagi perbedaan Timur dan Barat, melainkan hidup di Jerman yang jadi milik bersama. "Untuk mencapai itu dan untuk menyempurnakan persatuan Jerman juga untuk menjamin kesejahteraan bagi generasi mendatang, kita bekerjasama di timur dan barat, di utara dan selatan," demikian ditekankan Merkel.

Komentar Kritis

Menteri Dalam Negeri Thomas de Maiziere mengatakan, jika ditengok, memang ada yang berjalan tidak lancar, juga ada kelasalah dalam sejumlah keputusan. Sebagai contohnya ia menyebut pelaksanaan sistem hukum, ekonomi, keuangan dan sosial yang rumit dari Jerman Barat ke Jerman Timur. Karena itu, kesempatan untuk memodernisasi seluruh Jerman Timur terlewatkan. Demikian dikatakan politisi dari Partai Kristen Demokrat, CDU, itu dalam pertemuan dengan warga di daerah Meißen, sebagaimana dilaporkan koran Sächsische Zeitung Sabtu kemarin.

Mantan Presiden Richard von Weizsäcker dan mantan ketua Parlemen Bundestag Rita Süßmuth (kiri) dalam perayaan di Bremen (03/10).Bildunterschrift: Großansicht des Bildes mit der Bildunterschrift: Mantan Presiden Richard von Weizsäcker dan mantan ketua Parlemen Bundestag Rita Süßmuth (kiri) dalam perayaan di Bremen (03/10).

Yang juga salah adalah tidak diakuinya ijasah pendidikan di Jerman Timur di sebagian besar Jerman Barat. Memang kurs pergantian mata uang Jerman Timur menjadi mata uang Jerman Barat, DM baik buat rakyat, tetapi buruk bagi perekonomian. Demikian diutarakan de Maiziere. Karena itu kemampuan bersaing produk-produk DDR tidak punya kesempatan untuk berkembang.

Berkaitan dengan perkembangan bersama kedua bagian Jerman, de Maiziere percaya, di masa depan perbedaan Barat dan Timur akan hilang. Keculai di bidang jumlah pengangguran, kurangnya kemampuan finansial pemerintah daerah di Timur serta penyamaan perhitungan uang pensiun. "Masalah lainnya akan selesai dalam 20 tahun mendatang."

Penjagaan Keamanan

Lambang kota Bremen, Bremer Stadtmusikanten dengan latar belakang bendera Jerman.Bildunterschrift: Großansicht des Bildes mit der Bildunterschrift: Lambang kota Bremen, Bremer Stadtmusikanten dengan latar belakang bendera Jerman.

Mulai Jumat malam (01/10) ribuan orang sudah mulai berpesta di depan balai kota Bremen, yaitu melalui konser kelompok musik legendaris DDR, Karat. Pada sebuah layar besar, detik-detik bersejarah 20 tahun yang lalu dipertunjukkan. Misalnya gambar pos pemeriksaan, rubuhnya tembok Berlin serta orang-orang yang menangis karena terharu.

Untuk menjaga keamanan selama berlangsungnya perayaan, 3.000 polisi ditempatkan di Bremen. Lebih dari 2.000 orang berdemonstrasi Sabtu (02/10) memprotes perayaan itu. Mereka meneriakkan seruan seperti "patriotisme menjengkelkan" atau juga "Nie wieder Deutschland", yang artinya kira-kira: Jerman tidak pernah ada lagi. Motivasi demonstrasi yang bermoto "3 Oktober bukan hari raya" itu berasal dari kelompok-kelompok kiri.

Kebudayaan

Kebudayaan

Kehidupan budaya di Jerman mempunyai banyak segi. Terdapat sekitar 300 teater tetap dan 130 orkes profesional antara Flensburg di utara dan Garmisch di selatan. 500 museum seni rupa dengan koleksi serbaneka yang bertaraf tinggi menurut ukuran internasional membentuk jaringan museum yang unik. Seni lukis muda juga sangat hidup di Jerman dan telah mendapat tempat di dunia internasional. Dengan sekitar 95.000 judul buku baru yang diterbitkan atau dicetak ulang tiap tahun, Jerman juga tergolong negara perbukuan yang besar. 350 judul surat kabar harian dan ribuan judul majalah membuktikan perkembangan dunia media yang baik. Sukses baru juga tercatat oleh produksi film – tidak hanya di bioskop Jerman, melainkan di berbagai negara di dunia.

sejarah

Jerman mempunyai sejarah kenegaraan yang panjang dan unik. Awalnya, Jerman berbentuk Persatuan Jerman. Pada 1871, Jerman berdiri, berbentuk Kekaisaran Jerman.

Setelah Perang Dunia II, Kekaisaran Jerman terbagi menjadi dua negara, yaitu Jerman Barat (Republik Federasi Jerman) dan Jerman Timur (Republik Demokrasi Jerman). Kedua negara itu memiliki ideologi yang berbeda.

Sejak penyatuan kembali (reunifikasi) Jerman Barat dan Jerman Timur pada 1990, Jerman memiliki nama resmi yang dikenal dengan istilah Republik Federasi Jerman. Saat sekarang, Jerman terdiri dari 39 Federasi yang berdaulat. Berlin merupakan ibu kota negara tersebut.

Peran Serta Jerman di Organisasi Dunia
Saat ini, Jerman bergabung sebagai anggota aktif beberapa organisasi dunia di antaranya:
  • PBB
  • Uni Eropa
  • NATO
  • G8
  • OECD